nasgormafia.com, Pekanbaru - Tim putra Jakarta Elektrik PLN siap menghadang juara bertahan Palembang Bank Sumsel Babel di Seri II BSI Proliga 2012 di Pekanbaru, Riau, 24-26 Februari 2012. Kekalahan 0-3 dari Semarang Bank Jateng di Seri I Palembang pada Sabtu pekan lalu akan dijadikan tim asuhan Victor Laiyan sebagai pelecut semangat.
"Saya tidak ingin kekalahan itu terulang lagi. Kekalahan kemarin memang menjadi pengalaman yang kurang sedap bagi kami," ujar Victor Laiyan, Kamis, 23 Februari 2012.
Victor tidak ambil pusing meski Palembang Bank Sumsel Babel merupakan juara bertahan Proliga putra. Ia berharap semua pertandingan sisa di putaran pertama bisa dimaksimalkan anak asuhnya dengan baik. "Kami memang akan menghadapi pertandingan berat di Pekanbaru. Tapi kami harus siap menghadapinya," Victor menambahkan.
Pelatih Palembang Bank Sumsel Babel, Nandi Nata, berharap anak asuhnya tetap mampu melanjutkan kemenangan di Pekanbaru. Sebelumnya, pada dua pertandingan Seri I Palembang, Igor Braz Cs mampu menang masing-masing dari Yogya Yuso 3-0 dan Jakarta BNI 46 dengan skor tipis 3-2. "Mudah-mudahan kemenangan kemarin bisa menjadi pelecut semangat para pemain," kata Nandi.
Direktur Proliga, Hanny Surkatty optimis Seri II Pekanbaru bisa berlangsung lebih ketat dan meriah dibanding Seri I Palembang. Pasalnya, beberapa pemain asing baru akan turun di pekan ini. "Para pemain juga mulai padu karena sudah lebih lama latihan bersama," ujar Hanny.
Seri II Pekanbaru ini, disebut Hanny juga akan menjadi tes bagi persiapan PON Riau pada September nanti. "Semoga antusiasme masyarakat Riau besar menyambut Proliga ini," ujarnya.
Selain partai putra; Palembang Bank Sumsel Babel melawan Jakarta Electric PLN pada Jumat, Seri II Pekanbaru juga menggelar pertandingan putra Jakarta Sananta melawan Semarang Bank Jateng, serta partai putri, Gresik Petrokimia melawan Jakarta TNI AU.
Pada hari Sabtu, BSI Proliga Seri II juga menggelar pertandingan antara tim putra Jakarta BNI 46 melawan Semarang Bank Jateng dan Surabaya Samator melawan Jakarta Elektric PLN. Di sektor putri, Jakarta Elektric PLN akan menghadapi Gresik Petrokimia dan Jakarta Popsivo Polwan menghadapi Jakarta BNI 46.
Pada Ahad, di sektor putra akan ada pertandingan antara Jakarta Sananta melawan Jakarta Pertamina dan Palembang Bank Sumsel melawan Surabaya Samator. Di sektor putri, akan ada pertandingan antara Jakarta Popsivo Polwan melawan Jakarta TNI AU dan Jakarta Electric PLN melawan Jakarta BNI 46.
ARIE FIRDAUS