nasgormafia.com, Jakarta -Manajer tim Piala Thomas dan Uber Indonesia terus menggodok strategi untuk persiapan menghadapi kualifikasi Zona Asia yang akan digelar di Makau pada 14-19 Februari 2012. “Strategi untuk menghadapi negara-negara lawan terus kami godok,” kata Manajer Tim Thomas dan Uber, Mochammad Feriansyah, kepada Tempo, Senin, 23 Januari 2012.
Feri mengatakan strategi yang tengah digodok oleh tim manajer di antaranya dengan melihat ranking masing-masing negara lawan yang akan bertemu dengan Indonesia pada babak kualifikasi nanti kejuaraan beregu dunia tersebut. “Kita sudah tahu peringkat negara lawan. Itu akan kami sesuaikan dengan tipe pemain kami,” kata Fari.
Selain itu, Feri melanjutkan, kekuatan lawan juga akan menjadi perhitungan untuk menempatkan posisi para pemain. “Misalnya si ini akan berhadapan dengan Taufik, tapi Taufik ternyata banyak kalah lawan dia, ya kami siapkan yang lain,” ucapnya.
Feri juga mengatakan pola latihan dan menjaga fisik para atlet saat ini terus dilakukan oleh tim manajer dan pelatih. “Kami sesuaikan tipe latihan yang kami inginkan. Menjaga kebugaran fisik menjadi utama agar mereka bisa tampil maksimal pada saat pertandingan,” katanya.
Persatuan Bulu Tangkis Indonesia (PBSI) sendiri akan mengumumkan tim inti Piala Thomas dan Piala Uber pada Selasa, 24 Januari 2012. Sebelumnya PBSI telah mengumumkan tim bayangan yang terdiri dari 14 tim Thomas dan dan 14 tim Uber.
Ke-28 nama tersebut kembali diseleksi dengan melihat kesiapan fisik dan kesehatan para atlet, sehingga masing-masing menjadi 10 untuk tim Thomas dan 10 untuk tim Uber. Feri mengatakan pihaknya sudah menerima laporan dari para pelatih terkait hasil penilaian kesiapan fisik dan peringkat para atlet. "Itu semua akan saya laporkan dalam rapat besok," katanya.
Indonesia terakhir kali berhasil meraih Piala Thomas pada 2002 dan Piala Uber 1996. Jika lolos pada babak kualifikasi di Makau, tim Indonesia dipastikan akan melaju ke putaran final yang akan digelar di Wuhan, Cina, pada 20-27 Mei 2012.
ANGGA SUKMA WIJAYA