nasgormafia.com, Jakarta - Pasangan ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto / Lisa Ayu Kusumawati (Rehan / Lisa), sukses mengalahkan pasangan Prancis, Thom Gicquel / Delphine Delrue, ada babak kedua All England 2023. Bertanding di Utilita Arena Birmingham, Inggris, pada Kamis 16, Maret 2023, Rehan / Lisa berhasil melaju ke perempat final dengan kemenangan 21-12 dan 21-17.
Rehan / Lisa mampu memenangkan game pertama tanpa perlawanan berarti dari Thom / Delphine. Pertarungan ketat baru terjadi pada game kedua, bahkan wakil Indonesia sempat tertinggal jauh. Setelah itu kejar-kejaran angka pun tak bisa terhindarkan hingga skor sama kuat 15-15. Namun, Rehan / Lisa berhasil unggul dan memenangkan pertandingan tersebut.
Rehan mengungkapkan sudah mengetahui pola permainan lawan yang mereka hadapi kali ini. Torehan tiga kemenangan beruntun jadi modal kuat dia dan Lisa untuk bertanding melawan ganda campuran Prancis tersebut.
"Di game kedua mereka sempat mengubah pola dan membuat kami terburu-terburu makannya lumayan tertinggal. Tapi akhir-akhir kami mencoba menekan balik dan mengubah pola juga untuk mengimbangi hingga akhirnya mereka tertekan sendiri," ujar Rehan dikutip dari keterangan resmi PBSI di Jakarta.
Rehan juga sempat mengingatkan Lisa agar tetap fokus memegang kendali permainan di area depan net. Musababnya, ia tidak ingin lawan yang menguasai permainan di area depan net dan menyulitkan pasangan Indonesia mengembangkan permainan.
Adapun Lisa mengaku telah mempersiapkan pertandingan kali ini dengan menonton video pertandingan lawannya. Hasilnya ada beberapa serangan bisa mereka tebak. "Dipelajari servis dan pembukaan bolanya (pasangan Prancis) jadi kami tadi sudah langsung siap di game pertama dan hampir dari tadi pola mereka sama dengan apa yang kami lihat di video," kata dia.
Pada pertandingan delapan besar All England 2023, Rehan / Lisa akan melawan ganda campuran Jepang, Kyohei Yamashita / Naru Shinoya. Lisa mengungkapkan bakal kembali mempelajari pola permainan lawannya demi meraih hasil maksimal, terlebih pada pertemuan sebelumnya mereka kalah. "Kami pasti mau pelajari lagi pola (permainannya), mereka tidak mudah mati apalagi di sini shuttlecock-nya berat jadi besok harus siap tampil all out," ucap Lisa.
Pilihan Editor: Ketika Praveen / Melati Bisa Tersenyum Kembali di All England 2023