"

Thailand vs Indonesia, Menanti Debut Shin Tae-yong dan Generasi Baru Timnas

Sejumlah pesepak bola Tim Nasional Indonesia merayakan gol Evan Dimas (kedua kanan) dalam pertandingan uji coba melawan Tim Nasional Oman di The Sevens Stadium, Dubai, Uni Emirat Arab, Sabtu , 29 Mei 2021. ANTARA /Humas PSSI
Sejumlah pesepak bola Tim Nasional Indonesia merayakan gol Evan Dimas (kedua kanan) dalam pertandingan uji coba melawan Tim Nasional Oman di The Sevens Stadium, Dubai, Uni Emirat Arab, Sabtu , 29 Mei 2021. ANTARA /Humas PSSI

nasgormafia.com, Jakarta - Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong harus menunggu lebih dari satu tahun untuk mencatatkan debut di kompetisi resmi FIFA bersama Skuad Garuda. Stadion Al Maktoum di Dubai, Uni Emirat Arab, Kamis pukul 23.45 WIB akan menjadi saksi momen bersejarah tersebut. Timnas Indonesia akan menghadapi Thailand dalam lanjutan Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia.

Shin Tae-yong tentu tidak ingin debutnya dinodai catatan kekalahan. Apalagi, dia memang tipe juru taktik yang sulit menerima hasil negatif. Pelatih asal Korea Selatan itu pun ingin para pemainnya memiliki mentalitas serupa. "Pemain tidak boleh terbiasa dengan kekalahan," ujar Shin Tae-yong.

Demi mewujudkan harapan, Shin Tae-yong menempa para pemainnya dengan latihan keras. Tidak ada yang boleh bermalas-malasan. Tak ada tempat bagi pelanggar aturan. Bek Nurhidayat Haji Haris menjadi bukti baru ketegasan Shin. Pemain berusia 22 tahun dipulangkan dari Dubai karena indisipliner. Shin tak memandang ketenaran. Bagi dia, semua pemain akan diperlakukan sama.

Fisik dan mental pemain timnas Indonesia ditempa secara bersamaan oleh Shin. Belakangan intensitas latihan ditingkatkan karena para personel timnas mayoritas baru menjalankan ibadah puasa. Kebugaran tubuh mereka yang kurang asupan gizi sempat dikeluhkan Shin. Tantangan semakin besar sebenarnya terjadi karena keterbatasan kompetisi sepak bola dalam negeri akibat pandemi.

Shin Tae-yong menyadari bahwa hasil laga kontra Thailand tidak akan berpengaruh untuk Indonesia yang dipastikan tidak lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2022. Namun, pertandingan tetaplah pertandingan. Jika mental dan fisik lemah, para pemainnya tetap saja akan tergilas. Shin Tae-yong tentu sangat menyadari hal itu.

Sejarah Korea Selatan tak bisa dilepaskan dari perang dan perang. Negara itu pernah diinvasi Jepang. Mulai 1950, Korea terlibat perang saudara di utara yang tensinya belum menurun sampai saat ini. Kedisiplinan dan semangat pantang menyerah dari penduduk Korea Selatan membuat negeri itu kini sangat maju, keluar dari kemiskinan dan kehancuran.

Shin Tae-yong tidak mau hal serupa terjadi kepada timnas Indonesia. Garuda sudah terluka di Kualifikasi Piala Dunia 2022, selalu kalah pada lima pertandingan sebelumnya di Grup G. Belum lagi catatan melawan Thailand tak selalu berjalan mulus. Dalam 10 tahun terakhir, Indonesia hanya satu kali menundukkan Thailand yaitu pada leg pertama final Piala AFF 2016 dengan skor 2-1.

Shin Tae-yong sadar rekor timnas Indonesia yang buruk pada 2019 ke belakang dapat berdampak jelek bagi psikologis pemain. Untuk membasuh luka, Shin memanggil banyak wajah-wajah baru ke timnas yang disiapkan untuk menghadapi tiga laga terakhir Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia di Dubai. Sekitar 90 persen pemain yang ada di skuad saat ini sebelumnya tidak pernah memperkuat timnas senior.

Tujuan pelatih timnas Korsel di Piala Dunia 2018 itu jelas. Selain mau menyiapkan pemain muda ke turnamen selanjutnya seperti SEA Games 2021, dia juga berhasrat untuk membentuk generasi timnas baru. Sekarang, Skuad Garuda sudah bermaterikan pemain berumur dengan rata-rata 21,8 tahun.

Berikutnya timnas sudah harus mengubur bermain di Piala Dunia 2022...








Ada Masalah, Shayne Pattynama Belum Bisa Perkuat Timnas Indonesia Saat Lawan Burundi

10 jam lalu

Pesepak bola Shayne Pattynama mencium bendera Merah Putih usai pembacaan sumpah menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) di Jakarta, Selasa 24 Januari 2023. Atlet berdarah Maluku yang kini bermain di klub di Liga Norwegia, Viking FK tersebut diharapkan PSSI dapat menjadi andalan baru Timnas Indonesia dalam Piala Asia 2023. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra
Ada Masalah, Shayne Pattynama Belum Bisa Perkuat Timnas Indonesia Saat Lawan Burundi

Salah satu pemain naturalisasi, Shayne Pattynama, dipastikan gagal memperkuat timnas Indonesia dalam laga melawan Burundi pada FIFA Matchday.


Kembali Dipanggil ke Timnas Indonesia, Riko Simanjuntak: Seperti Terlahir Kembali

13 jam lalu

Pesepak bola Persija Jakarta Riko Simanjuntak (kiri) berebut bola dengan pesepak bola Barito Putera M Luthfi Kamal B (kanan) saat pertandingan BRI Liga 1 di Stadion Demang Lehman Martapura, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan, Ahad, 11 September 2022 ANTARA FOTO/Bayu Pratama S.
Kembali Dipanggil ke Timnas Indonesia, Riko Simanjuntak: Seperti Terlahir Kembali

Elkan Baggott juga telah bergabung dengan rekan-rekannya di timnas Indonesia untuk persiapan menghadapi Burundi di FIFA Matchday.


Tiket Laga FIFA Matchday Timnas Indonesia vs Burundi Mulai Dijual, Simak Daftar Harganya

13 jam lalu

Sejumlah pemain Timnas Indonesia senior melakukan pemanasan saat berlatih di Lapangan PTIK, Jakarta, Senin, 20 Maret 2023. Timnas Indonesia senior akan berlaga dalam FIFA Matchday melawan Timnas Burundi pada 25 dan 28 Maret 2023 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat. ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan
Tiket Laga FIFA Matchday Timnas Indonesia vs Burundi Mulai Dijual, Simak Daftar Harganya

Timnas Indonesia akan menghadapi Burundi dua kali pada laga FIFA Matchday. Tiketnya mulai dijual PSSI.


Hadapi Timnas Indonesia di FIFA Matchday, Burundi Tiba di Jakarta dengan Membawa 25 Pemain

23 jam lalu

Timnas Burundi tiba di Jakarta, Selasa, 21 Maret 2023. Mereka akan menjalani laga FIFA Matchday melawan Timnas Indonesia. (pssi.org)
Hadapi Timnas Indonesia di FIFA Matchday, Burundi Tiba di Jakarta dengan Membawa 25 Pemain

Timnas Burundi sudah tiba di Jakarta untuk menghadapi Timanas Indonesia pada laga FIFA Matchday. Mereka membawa 25 pemain.


Riko Simanjuntak Masuk Timnas Indonesia Lagi, Shin Tae-yong Tak Pilih Kasih Soal Pemanggilan Pemain

1 hari lalu

Gelandang Persija Jakarta, Riko Simanjuntak melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Arema Malang. Instagram.com
Riko Simanjuntak Masuk Timnas Indonesia Lagi, Shin Tae-yong Tak Pilih Kasih Soal Pemanggilan Pemain

Riko Simanjutkan terakhir kali membela timnas Indonesia pada Oktober 2019.


Selain 3 Pemain Timnas Sepak Bola, DPR Juga Setujui Naturalisasi Pemain Basket Jerome Anthony Beane Jr

1 hari lalu

Jerome Anthony Beane Jr. (Instagram/@perbasi.ina)
Selain 3 Pemain Timnas Sepak Bola, DPR Juga Setujui Naturalisasi Pemain Basket Jerome Anthony Beane Jr

Rapat Paripurna DPR RI di Jakarta, Selasa, menyetujui permohonan naturalisasi empat pemain, termasuk Jerome Anthony Beane Jr untuk Timnas Basket.


Klub Berat Lepas Pemain ke Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Soroti Jadwal Liga 1 yang Berantakan

1 hari lalu

Pelatih timnas senior Indonesia Shin Tae-yong saat diwawancara di Stadion PTIK, Jakarta Selatan, Kamis, 20 Maret 2023. TEMPO/Randy
Klub Berat Lepas Pemain ke Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Soroti Jadwal Liga 1 yang Berantakan

Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong meminta agar jadwal Liga 1 bisa segera dibereskan agar tak terjadi bentrok lagi dengan agenda nasional.


Laga FIFA Matchday Timnas Indonesia vs Burundi Digelar setelah Tarawih

1 hari lalu

Pemain Timnas Indonesia senior dan U-20 melakukan pemanasan saat berlatih di Lapangan PTIK, Jakarta, Senin, 20 Maret 2023. Timnas Indonesia senior akan berlaga dalam FIFA Matchday melawan Timnas Burundi pada 25 dan 28 Maret 2023 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat sedangkan Timnas U-20 mempersiapkan diri menghadapi Piala Dunia U-20 bulan Mei mendatang. ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan
Laga FIFA Matchday Timnas Indonesia vs Burundi Digelar setelah Tarawih

Timnas Indonesia senior akan bertanding melawan Burundi pada 25 dan 28 Maret 2023 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi.


5 Fakta Terbaru yang Disampaikan Shin Tae-yong Soal Timnas Indonesia Senior dan U-20

1 hari lalu

Pelatih Shin Tae-yong saat memimpin latihan perdana timnas senior untuk FIFA Matchday di Stadion PTIK, Jakarta Selatan pada Senin, 20 Maret 2023. TEMPO/Randy
5 Fakta Terbaru yang Disampaikan Shin Tae-yong Soal Timnas Indonesia Senior dan U-20

Pelatih Shin Tae-yong mengungkap beberapa https://sport.tempo.co//read/1468588/thailand-vs-indonesia-menanti-debut-shin-tae-yong-dan-generasi-baru-timnas soal persiapan Timnas Indonesia senior dan Timnas U-20.


Soal Puasa Pemain Saat Latihan Timnas U-20, Shin Tae-yong Akan Komunikasi dengan Pemimpin Agama

1 hari lalu

Pemain Timnas Indonesia senior dan U-20 melakukan pemanasan saat berlatih di Lapangan PTIK, Jakarta, Senin, 20 Maret 2023. Timnas Indonesia senior akan berlaga dalam FIFA Matchday melawan Timnas Burundi pada 25 dan 28 Maret 2023 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat sedangkan Timnas U-20 mempersiapkan diri menghadapi Piala Dunia U-20 bulan Mei mendatang. ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan
Soal Puasa Pemain Saat Latihan Timnas U-20, Shin Tae-yong Akan Komunikasi dengan Pemimpin Agama

Pelatih Timnas U-20 Indonesia, Shin Tae-yong, bicara soal pemainnya yang harus puas selama persiapan Piala Dunia U-20 2023.