"

Asian Games 2018: Lapangan Tenis Bermasalah Saat Dipakai Uji Coba

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

Ilustrasi tenis. AP/David Goldman
Ilustrasi tenis. AP/David Goldman

nasgormafia.com, Jakarta - Panitia masih menemukan masalah di lapangan tenis Bukit Asam Jakabaring, Palembang, dalam uji coba Asian Games 2018, Kamis, 9 November 2017. Saat pertandingan berlangsung, sempat muncul rembesan air di lapangan.

"Ini pekerjaan rumah kami untuk mempersiapkan lapangan sebaik mungkin sebelum pertandingan Asian Games 2018," kata Manajer Kompetisi Tenis Asian Games 2018 Susan Soebakti dalam keterangan tertulis PP Persatuan Tenis Seluruh Indonesia.

Rembesan air itu muncul saat pertandingan antara petenis unggulan lima asal Jawa Tengah, Iswandaru Kusumo Putro, dan petenis DKI Jakarta, Yoga Argisyahputra, di lapangan utama tenis Bukit Asam.

"Rembesan air muncul di sekitar area servis sepanjang garis belakang," kata Iswandaru, yang melaju ke putaran perempat final dengan kemenangan 6-4, 6-2.

Selain di lapangan utama, rembesan air sempat muncul di pagar pembatas belakang lapangan empat. Permukaan lapangan empat pun tampak menggelembung di sekitar baseline.

Dalam kejuaraan uji coba Asian Games 2018 bertajuk Kejuaraan Nasional 2017 itu, semua petenis putri yang menempati posisi unggulan berhasil melaju ke laga perempat final.

Mereka adalah Fitriana Sabrina asal DKI Jakarta, Fitriani Sabatini asal DKI Jakarta, Shevita Aulana asal Jawa Barat, dan Oxi Gravitasi Putri asal DKI Jakarta.

Kemudian atlet Jawa Barat, Novela Rheza; petenis DKI Jakarta, Deria Nur Haliza; petenis Bali, Ni Putu Armini; dan atlet Jawa Barat, Nadya Aulia.

Sedangkan dalam pertandingan tunggal putra, atlet-atlet yang lolos ke putaran perempat final adalah Arief Rahman asal Kalimantan Timur, Panji Untung Setiawan asal Nusa Tenggara Barat, Iqbal Bilal Saputra asal Kalimantan Timur, dan M. Rifqy Fitriadi asal Jawa Timur.

Empat atlet tenis tunggal putra lain adalah Iswandaru; atlet Jawa Timur, Ari Fahresi; petenis Bangka Belitung, M. Rezky Nugraha; dan petenis DKI Jakarta, Hendrawan Susanto.








Carlos Alcaraz Juara di Indian Wells, Samai Rekor Nadal dan Kembali Rebut Peringkat Satu Dunia

2 hari lalu

Carlos Alcaraz. REUTERS/Pascal Rossignol
Carlos Alcaraz Juara di Indian Wells, Samai Rekor Nadal dan Kembali Rebut Peringkat Satu Dunia

Carlos Alcaraz berhasil menjuarai turnamen BNP Paribas Open Indian Wells dan kembali naik ke puncak ranking tenis dunia.


Pulih dari Cedera Pinggul, Rafael Nadal Bakal Tampil di Monte Carlo Masters

6 hari lalu

Rafael Nadal. REUTERS
Pulih dari Cedera Pinggul, Rafael Nadal Bakal Tampil di Monte Carlo Masters

Rafael Nadal tak bermain sejak kalah dari Mackenzie McDonald pada putaran kedua Australian Open 2023.


Masih Cedera Bahu, Stefanos Tsitsipas Terhenti pada Babak Kedua di Indian Wells

11 hari lalu

Petenis Stefanos Tsitsipas. Jonathan Hui-USA TODAY Sports
Masih Cedera Bahu, Stefanos Tsitsipas Terhenti pada Babak Kedua di Indian Wells

Aryna Sabalenka tak terbendung untuk melaju ke babak ketiga Indian Wells.


Aldila Sutjiadi Sabet Gelar Juara Nomor Ganda Turnamen Tenis WTA di Texas AS

16 hari lalu

Petenis putri Indonesia Aldila Sutjiadi (kanan), yang berpasangan dengan petenis Selandia Baru Erin Routliffe (kiri). memamerkan trofi kemenangan usai menjuarai ATX Open di Austin, Amerika Serikat, Senin, 6 Maret 2023. (ANTARA/ATXOPEN)
Aldila Sutjiadi Sabet Gelar Juara Nomor Ganda Turnamen Tenis WTA di Texas AS

Petenis putri Indonesia, Aldila Sutjiadi, berhasil menjuarai nomor ganda turnamen ATX Open di Austin, Texas.


Juara di Dubai, Daniil Medvedev Cetak Hat-trick dalam Tiga Pekan

17 hari lalu

Daniil Medvedev dari Rusia berpose dengan trofi setelah memenangkan pertandingan terakhirnya melawan Andrey Rublev dari Rusia. REUTERS/Satish Kumar
Juara di Dubai, Daniil Medvedev Cetak Hat-trick dalam Tiga Pekan

Daniil Medvedev menambah koleksinya menjadi 19 gelar tingkat ATP Tour.


Untuk Pertama Kalinya, Arab Saudi Mengirim Tim Tenis Putri ke Kejuaraan ITF

28 hari lalu

Ilustrasi tenis. REUTERS/Vincent Kessler
Untuk Pertama Kalinya, Arab Saudi Mengirim Tim Tenis Putri ke Kejuaraan ITF

Banyak hak perempuan di Arab Saudi tetap dibatasi.


Novak Djokovic Samai Rekor Steffi Graf sebagai Petenis Terlama di Posisi Nomor Satu Dunia

29 hari lalu

Novak Djokovic. REUTERS/Toby Melville
Novak Djokovic Samai Rekor Steffi Graf sebagai Petenis Terlama di Posisi Nomor Satu Dunia

Petenis Serbia Novak Djokovic menyamai rekor sepanjang masa Steffi Graf sebagi petenis terlama yang bertengger di posisi nomor satu dunia.


Peringkat Tenis Dunia Terkini: Novak Djokovic dan Iga Swiatek Tetap Nomor Satu

36 hari lalu

Petenis Serbia, Novak Djokovic, merayakan kemenangan pada pertandingan final tunggal putra melawan Stefanos Tsitsipas dari Yunani dalam Australia Terbuka di Melbourne Park, Melbourne, Australia, Ahad, 29 Januari 2023. Djokovic mengalahkan Stefanos Tsitsipas dengan skor 6-3, 7-6 (7-4), 7-6 (7-5). REUTERS/ Carl Recine
Peringkat Tenis Dunia Terkini: Novak Djokovic dan Iga Swiatek Tetap Nomor Satu

Novak Djokovic dan Iga Swiatek masih tetap menyandang status nomor satu dunia.


Wu Yibing Ukir Sejarah Jadi Petenis Cina Pertama yang Juara di ATP Tour

37 hari lalu

Petenis Cina Wu Yibing. (ANTARA/REUTERS/USA TODAY/ Geoff Burke)
Wu Yibing Ukir Sejarah Jadi Petenis Cina Pertama yang Juara di ATP Tour

Wu Yibing mengukir sejarah dengan menjadi petenis Cina pertama yang memenangi gelar ATP Tour.


Peringkat Terbaru Tenis Dunia: Iga Swiatek Dominan, Alexander Zverev Tergelincir

44 hari lalu

Sebelumnya Iga Swiate pernah dua kali menjuarai French Open. Dalam sesi wawancara seusai laga, Swiatek mengaku tak menyangka bisa menjuarai US Open 2022 terlebih dengan tren buruk yang dimilikinya sebelum turnamen. REUTERS/Mike Segar
Peringkat Terbaru Tenis Dunia: Iga Swiatek Dominan, Alexander Zverev Tergelincir

Iga Swiatek terus mendominasi peringkat WTA pada Senin, 6 Februari 2023. Berikut rincian 20 besar tenis dunia ATP dan WTA.